Bubur Jali Sayuran ala Risotto Menyehatkan

Bubur Jali Sayuran ala Risotto Menyehatkan
Salah satu makanan yang terbuat dari biji jali adalah bubur jali sayuran ala risotto. Biji jali biasanya dibuat menjadi minuman atau dessert contohnya seperti bubur jail. Biji jali termasuk dalam jenis padi-padian yang mengdung banyak nutrisi dan bisa dijadikan beberapa hidangan seperti sup, bubur, salad, atau stew. Selain itu juga dapat dibuat menjadi cake, muffin atau snack lainnya seperti campuran isi lumpia. Biji jali rendah indeks glikemiks dan melepaskan glukosa secara perlahan dan stabil ke dalam aliran darah dibanding makan seperti roti putih dan merasa kenyang lebih lama. Biji jali juga mempunyai banyak kandungan nutrisi seperti serat, protein, vitamin B kompleks, phosphorus, zat besi, selenium, dan copper.
Bubur Jali Sayuran ala Risotto Menyehatkan
Bubur Jali Sayuran ala Risotto Menyehatkan

Bubur Jali Sayuran ala Risotto Menyehatkan
Bubur Jali Sayuran ala Risotto Menyehatkan

Bubur Jali Sayuran ala Risotto Menyehatkan
Bubur Jali Sayuran ala Risotto Menyehatkan


Membuat bubur jali sayuran ala risotto
Bubur jali sayuran ala risotto mungkin belum familiar di telinga banyak orang Indonesia namun jali merupakan makanan yang kaya akan nutrisi dan menu makanan ini mudah untuk dibuat sendiri. Bahan-bahan yang diperlukan untuk membuat bubur jali sayiran ala risotto adalah 1 sendok the minyak canola, 2 buah wortel dan iris dadu, 1 buah zucchini lalu iris dadu, 1 buah labu kuning kecil iris dadu, 1125 ml air, 1 sendok teh kaldu ayam bubuk, 1 sendok teh minyak canola, 1 buah bawang Bombay kecil kemudian iris dadu, 2 sendok teh bawang putih cincang, 1 sendok teh thyme kering, 220 gram jali bilas hingga bersih, 4 sendok makan keju parmesan parut, garam dan lada hitam bubuk secukupnya.
Cara membuat bubur jali sayuran ala risotto hanya menggunkan 5 langkah mudah.
·         Panaskan 1 sendok teh minyak canola di dalam wajan besar dengan api sedang kemudian tumis wortel 2 hingga 3 menit lalu masukkan labu dan zucchini masak selama 5 hingga 10 menit sampai empuk.
·         Panaskan air dan kaldu ayam bubuk dalam panci besar dengan api sedang hingga mendidih dan kecilkan api agar tetap panas.
·         Panaskan 1 sendok makan minyak sayur di dalam wajan terpisah dengan menggunakan api sedang kemudian masukkan bawang Bombay sambil diaduk-aduk selama 1 menit sampai agak kecoklatan dan empuk. Selanjutnya masukkan bawang putih, thyme, masak selama 1 hingga 2 menit dan tercium aroma harum lalu masukkan juali kemudian diaduk-aduk selam 2 hingga 3 menit.
·         Tuangkan 500 ml kaldu hangat ke dalam campuran jali dan kecilkan api hingga paling kecil, masak sambil sekali-kali diaduk sampai kaldu benar-benar meresap. Selanjutnya tuangkan 125 ml kaldu sisa dan biarkan kaldu meresap lalu masak hingga empuk selama 15 hingga 20 menit.
·         Masukkan tumisan wortel, keju parmesan hingga lumer, garam, lada hitam. Kemudian sajikan dengan lauk pauk yang disiapkan.



Previous Post Next Post